Search

Sabtu, 30 Januari 2010

Berguru Lewat Film Romantis


1. ROMEO & JULIET




Perlu Ditiru : Kisah cinta abadi sepanjang masa karya Shakspeare ini memang ngga' bakal terlupakan. Lihat deh bagaimana usaha keras keduanya untuk memperjuangkan hubungan mereka di tengah-tengah keadaan yang ngga' memungkinkan. Yup, perjuangan cintamu meski keadaan dan semua orang menentang kalian. Jangan pernah menyerah ya!

Jangan Ditiru : Bunuh diri "is big no no!" masak gara-gara ngga' dapat restu dari keluarga kalian memutuskan untuk minum racun. Hindari deh yang namanya cinta mati, bisa-bisa bikin kalian dan pasangan kalian mati beneran.


2. TITANIC




Perlu Ditiru : Pertemuan antara Jack dan Rose di atas kapal TITANIC memang bisa dibilang cinta kilat. Tapi, coba deh lihat bagaimana Rose mau menyayangi Jack dengan tulus tanpa memedulikan perbedaan status sosial antara mereka berdua. Begitu juga Jack yang mau mengorbankan nyawanya demi si kekasih tersayang.

Jangan Ditiru : Pertemuan antara Jack dan Rose memang bisa dialami siapa saja. Tapi, kamu harus extra hati-hati dengan yang namanya cinta kilat. Baru bertemu sekali dengan orang asing, jangan keburu bilang suka dulu. Kamu butuh waktu buat kenal lebih dekat.


3. A WALK TO REMEMBER



Perlu Ditiru : Kesetiaan yang dimiliki oleh Landon Carter kepada seorang Jamie Sullivan patut dikasih acungan jempol. Landon yang urakan itu mau mendampingi Jamie dalam keadaan apapun. Saat Jamie masih sehat maupun kala Jamie dinyatakan mengidap leukimia. Terima dia dengan segala kelebihan dan kekurangannya.

Jangan DItiru : Ngehukum orang di awal. Landon awalnya sebel sama Jamie yang cewek baik-baik. Sedangakan dia "Bad Boy". Padahal, akhirnya dia cinta sama Jamie. "So, don't judge the book from it's cover".


4. HE'S JUST NOT THAT INTO YOU.




Perlu Ditiru : Mulai membuka mata dan melihat, sebenarnya seperti apa sih perasaan dia ke kita. Sebagai cewek, kita punya hak buat tegas. Buat meminta kepastian atau penjelasan darinya. KAlau toh perasaan kita nggak terbalas, kita wajib bisa menerimanya dengan jiwa lapang.

Jangan Ditiru : Mambuat pembelaan-pembelaan tentang keadaan yang kita alami. Kalau ngga' menelepon atau ngga' SMS kita, bisa jadi dia memang ngga' tertarik sama kita. Daripada kamu terus menerus menghibur diri. Kadang-kadang kita perlu berpikir realistis.


5. TWILIGHT SERIES




Perlu Ditiru : Disukai vampir sekeren Edward Cullen memang bikin Bella Swan jadi tergila-gila. Tapi Bella juga realistis, mau mempertimbangkan Jacob. Orang yang selama ini dia pandang sebelah mata dan selalu ada buat dia. Coba deh buka mata, siapa tahu orang yang tepat itu sebenarnya sudah ada didekat kita.

Jangan Ditiru : Waktu ditinggalin sama Edward, Bella jadi stres berat. Sampai=sampai dia melakukan hal gila untuk mencelakakan diri sendiri. Ngapain juga harus berbuat seperti itu? Yang rugi malah kita sendiri.


6. ADA APA DENGAN CINTA




Perlu Ditiru : Rangga yang cuek dan introver dipertemukan dengan Cinta yang periang dan suka bergaul. Rangga menyukai Cinta dengan caranya sendiri. Perbedaan sifat justru membuat mereka saling melengkapi.

Jangan Ditiru : Jaim! Yup, si Cinta kan awalnya ngga' mau ngaku kalau dia sudah terlanjur suka sama Rangga. Malahan, dia menutup-nutupi perasaannya itu dari temen-temennya yang lain. Kalau suka, nyatakan saja. Ketimbang kamu akhirnya menyesal kalau sudah terlambat.




Copyright by AIME / JAWAPOS


NB : Jangan lupa, kamu lihat film drama Jepang yang satu ini. ( Setia banget dech..! )
>

Tidak ada komentar: